Skip to main content
Pencegahan

Sosialisasi Bahaya Penyalahgunaan Narkoba dalam Kegiatan Economy Social Care BEM FEB Undiknas

Dibaca: 31 Oleh 28 Okt 2022November 2nd, 2022Tidak ada komentar
Konsep Otomatis
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

Subkoordinator Pencegahan Bidang P2M BNN Provinsi Bali (Agung Witarini) beserta staf hadir memberikan sosialisasi Bahaya Penyalahgunaan Narkoba kepada Pemuda-Pemudi Desa Bayung Gede dengan jumlah peserta +- 50 orang. Sosialisasi ini merupakan rangkaian dari kegiatan Economy Social Care BEM FEB Undiknas yang mengusung Tema “Small Action Can Make a Big Impact”. Adapun fokus materi yang disampaikan dalam sosialisasi Bahaya Narkoba ini adalah Optimalisasi Peran Generasi Muda Dalam Menghadapi Bahaya Narkoba. Acara diawali dengan pembukaan MC, pembacaan Doa, menyanyikan lagu Indonesia Raya, Sambutan dari Ketua Panitia, Sambutan Gubernur FEB Undiknas, Sambutan Kepala Desa, dan Sambutan Dekan FEB Undiknas sekaligus membuka acara  pada hari ini. Materi edukasi meliputi permasalahan Narkoba, jenis-jenis Narkotika, sifat, efek, dampak, strategi BNN, tindak pidana, serta layanan rehabilitasi. Melalui kegiatan ini, diharapkan pemuda-pemudi Desa Bayung Gede dapat memiliki Ketahanan diri sehingga terhindar Dari Penyalahgunaan Narkoba. Para peserta juga diminta untuk memfollow semua media sosial BNNP Bali, yaitu Facebook, Tiktok, YouTube, Instagram, dan Twitter untuk memperoleh Informasi lebih banyak tentang Bahaya Narkoba dan program-program yang dilaksanakan oleh BNNP Bali.

#bnnpbali bersinar

#cegahnarkoba

#warondrugs

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel