Skip to main content
Berita Kegiatan

Persiapan Acara Hari Anti Narkoba Internasional 2023

Dibaca: 784 Oleh 15 Apr 2023April 26th, 2023Tidak ada komentar
Persiapan Acara Hari Anti Narkoba Internasional 2023
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

Kepala Badan Narkotika Nasional Provinsi Bali Dr.R.Nurhadi Yuwono.,S.I.K.,M.S.i.,CHRMP memimpin rapat koordinasi dengan seluruh Kepala BNN kab/kota jajaran beserta subkoordinator bidang BNNP Bali beserta staf. Rapat dibuka oleh Kepala BNN Provinsi Bali Bapak Dr.R.Nurhadi Yuwono.,S.I.K.,M.S.i.,CHRMP dengan bahasan rangkaian kegiatan HANI 2023 meliputi tempat kegiatan, waktu pelaksanaan, dan teknis kegiatan yang akan berjalan nantinya. Beliau juga menambahkan terkait sosialisasi pendaftaran lomba Humas perlu membuat desain flyer sosialisasi dan pendaftaran. Tidak lupa juga beliau mengingatkan untuk menindaklanjuti keberadaan warga negara Rusia dan perkampungan Rusia dan tetap berkoordinasi serta berkolaborasi dengan Kesbangpol. Rapat dilanjutkan dengan pemaparan materi lebih lanjut mengenai Bali International Choir Festival (BICF) 2023 oleh Bapak Tommyanto Kandisaputra. BICF tahun ini akan dilaksanakan pada tanggal 25 Juli s.d 29 Juli 2023 dan akan diikuti oleh 15 negara.

#BNNPBali

#WarOnDrugs

#SpeedUpNeverLetUp

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel