
Telah dilaksanakan konseling terhadap klien rawat jalan sebanyak 2 orang sebagai berikut:
IPY, Klien laki-laki umur 36 tahun pengguna Shabu
Pada pertemuan ketiga ini, klien datang bersama keluarga dengan keadaan klien sehat. Klien mengakui dalam 1 minggu terakhir tidak ada niat kembali untuk menyalahgunakan narkotika, hanya saja saat ini klien sering mimpi sering diajak kembali oleh teman untuk menyalahgunakan narkotika. Saat ini lebih banyak waktu dihabiskan oleh klien untuk berkumpul dg keluarga, dan menghindari circle pertemanan sesama penyalahguna narkotika. Saat ini jika ada waktu kosong klien mengisi luang waktu dengan beristirahat dan lebih mendekatkan diri kepada tuhan dengan cara sembahyang.
Topik pertemuan hari ini : keterampilan menolak ajakan untuk kembali menyalahgunakan narkotika.
Rencana berikutnya klien akan datang kembali pada rabu, 25 juni 2025.
SM: Klien perempuan umur 31 th.
Klien seorang pengguna narkoba jenis sabu. Klien datang bersama dengan suaminya yg juga menjalani rawat jalan. saat ini klien bekerja di salah satu dealer mobil di Denpasar. Saat ini klien telah menjalani rawat jalan sebanyak 4 x pertemuan. Kondisi klien sampai saat ini masih stabil dan menurut klien tidak ada kendala.
Sugesti pemakaian menurut klien masih bisa dikendalikan.
Topik Pertemuan hari ini: Manajemen waktu, uang & kegiatan.
Rencana berikutnya: Klien akan datang kembali pada tanggal 25 Juni 2025.
Petugas : Yusuf Rey Noldy dan Guseka Arya Cyuta, SKM
#BaliBersinar
#Indonesia Bersinar
#ASNBerAKHLAK
#banggamelayanibangsa