
Telah dilaksanakan konseling terhadap klien rawat jalan sebanyak 3 orang sebagai berikut :
IBM: Klien laki2 umur 26 tahun, belum menikah.
Isue : Klien pengguna sabu, Klien saat ini telah menjalani rawat jalan sebanyak 5x pertemuan. Saat ini klien masih mencari pekerjaan .
Dalam sesi pencegahan kekambuhan hari ini melalui materi CBT Klien diharapkan mampu mencegah apabila sugesti tersebut datang lagi. Hasil tes urine positif ampetamine dan menthampetamine .
Status psikiatri klien : Tidak ada masalah.
Topik pertemuan: pencegahan kekambuhan
Rencana Berikutnya.
* Klien berharap mendapatkan penguatan dan support dalam menjalankan pemulihan.
* Klien akan datang kembali tgl 18 Februari 2025.
GF, Klien laki-laki umur 27 tahun pengguna Shabu
Pada pertemuan kelima ini, klien datang bersama istri. keadaan klien sehat. Klien mengakui dalam 1 minggu terakhir sempat ada penawaran kembali menggunakan drugs dari teman, tapi klien mampu menolak ajakan tersebut. terkait dengan keinginan untuk kembali menyalahgunakan narkotika menurut klien tidak ada, karena klien berusaha menghindari lingkungan pertemanan penyalahguna narkotika.
Topik pertemuan hari ini : keterampilan menolak ajakan kembali menyalahgunakan narkotika.
Rencana berikutnya. Klien akan datang kembali pada jumat, 21 desember 2024.
ML, Perempuan umur 31 tahun pengguna Shabu
– masalah dlm hubungan dan relasi dalam kehidupan. Kesulitan untuk bs mandiri karena adanya rasa kecemasan.
– saat ini fokus untuk menjalani kehidupan yang lebih baik dan hindari perilaku yang berisiko terhadap masalah mental issue
Topik pertemuan hari ini : mental issue
Rencana berikutnya. Klien akan datang kembali pada jumat, 21 desember 2024.
Petugas :
- dr. Dwi Ayu Anggraeni Sukma, SpKJ
- Guseka Arya Cyuta, S.KM
- Ni Luh Gede Mahayuni Diwana, S.Kep
#BaliBersinar
#Indonesia Bersinar
#ASNBerAKHLAK
#banggamelayanibangsa